Koramil Manonjaya Bagikan 1001 Al-Qur’an untuk Sekolah di Tasikmalaya

dimas

Danramil 1208/Manonjaya, Lettu inf Mirhandi Siregar serahkan Al-Qur'an secara simbolis ke pengurus Yayasan Al - Abror Desa Cibeber Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya. (bieboy)

Tasikmalaya, kilasradiopriangan.com – Koramil 1208/Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, menggelar aksi sosial dengan membagikan 1001 Al-Qur’an kepada sejumlah sekolah di wilayah tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung peningkatan pendidikan agama di kalangan pelajar.

Danramil 1208/Manonjaya, Lettu Inf Mirhandi Siregar, mengatakan bahwa pembagian Al-Qur’an ini merupakan bagian dari program pembinaan teritorial yang bertujuan meningkatkan kecintaan generasi muda terhadap Al-Qur’an.

BACA JUGA:  SEKDA PANGANDARAN, AJAK WARGA LAKSANAKAN SOSIAL DISTANCING

“Kami berharap, dengan adanya bantuan ini, para pelajar semakin semangat mempelajari Al-Qur’an sebagai pedoman hidup,” ujarnya.

Pengurus Yayasan Al-Abror, H. Muh, mengapresiasi langkah Koramil Manonjaya ini dan mengungkapkan rasa terima kasihnya. “Kami sangat berterima kasih kepada Koramil 1208/Manonjaya yang telah memberikan bantuan atas perhatian dan kepeduliannya terhadap pendidikan agama,” ujarnya.

BACA JUGA:  POLISI GREBEG JUDI "CAPSAH" DI PANGANDARAN

Kegiatan pembagian Al-Qur’an ini diharapkan dapat menjadi awal dari upaya berkelanjutan dalam membangun generasi muda yang beriman dan bertaqwa. Koramil Manonjaya berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat, tidak hanya dalam hal keamanan, tetapi juga dalam aspek sosial dan pendidikan. ***

Baca Selanjutnya:

Bagikan:

Tinggalkan komentar

/