Napoli Kalahkan Juventus, CR7 Kalah Dua Kali Beruntun di Final

Ali Zainal

Pemain Napoli dan pelatih Gennaro Gattuso merayakan kemenangan atas Juventus di final Coppa Italia. Filippo MONTEFORTE/AFP

ROMA. Napoli berhasil keluar menjadi juara Coppa Italia (2019-2020) setelah mengalahkan sang penguasa Liga Italia Juventus, yang berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB. Bermain imbang 0-0 di waktu normal, anak asuhan Gennaro Gattuso menang 4-2 di babak adu penalti.

Sepanjang 90 menit pertandingan, kedua tim tidak mampu menjaringkan satu gol pun sehingga laga dilanjutkan ke babak penalti. Bagi Gennaro Gattuso, kesuksesan mengantar Il Partenopei meraih trofi Coppa Italia menjadi gelar yang pertama sebagai pelatih.

BACA JUGA:  Setan Merah Akhirnya Pecah Telur, Libas Everton 4-0

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis bahkan mengatakan transformasi yang dilakukan oleh mantan pelatih AC Milan itu sukses menyatupadukan para pemain Napoli sejak ditinggal Carlo Anceloti pada Desember 2019 lalu.

CR7 gagal di dua final secara beruntun

Sementara itu, kegagalan Si Nyonya Tua merengkuh trofi Coppa Italia musim ini membuat Ronaldo mengalami kekalahan dalam dua partai final beruntun untuk pertama kali sepanjang kariernya.

BACA JUGA:  Silaturahmi PPSI. Dorong Pencak Silat Bisa Masuk di Lingkungan Sekolah se Jawa Barat

Pada Januari lalu, Juventus juga alami kekalahan dari Lazio di partai puncak Supercoppa Italia yang digelar di Arab Saud, di mana Ronaldo bermain penuh untuk Juve. Padahal hampir sepanjang kariernya, Ronaldo tak pernah mengalami dua kekalahan beruntun ketika tampil di partai final ajang piala domestik.

BACA JUGA:  Shin Tae-yong dan Rekor Impresif Indonesia di Fase Grup Piala AFF
(sumber: Rai Sport & Opta)
(editor: Ali Zainal)

Also Read

Bagikan:

Tinggalkan komentar